Cara Menulis Artikel SEO yang 100% Akurat

Saat ini marak pertanyaan seputar bagaimana cara menulis artikel SEO yang benar.  Hal ini sering di pertanyakan oleh blogger di Indonesia terutama yang masih pemula. Sejatinya cara menulis artikel yang sesuai kaidah SEO sangat mudah, yang penting blogger rajin berlatih saja. 

Bagi para blogger Indonesia yang masih pemula, dan ingin membuat artikel SEO silahkan baca tips-tips dari sipwriter.com ini sampai selesai. Ulasannya seputar cara membuat artikel SEO yang paling simpel serta paling cepat di deteksi Google. Ini ulasan selengkapnya:

1. Pilih Tema Artikel yang Tepat

Website adalah tempat blogger menulis artikel yang nantinya artikel tersebut akan di baca oleh pengunjung. Namun bukan asal artikel melainkan konten yang memang dicari oleh pembaca. Maka dari itu, blogger harus pintar-pintar memilih niche atau tema yang informasinya memang bermanfaat untuk viewer. 

Kalau sasaran pembaca adalah kaum perempuan, tentunya blogger harus membuat artikel yang memang dicari oleh kaum perempuan. Seperti trik memasang kerudung dengan cepat, obat herbal menstruasi yang aman dan sejenisnya. Jangan justru membuat artikel yang perempuan enggan untuk membacanya. 

2. Buat Judul yang Terdiri dari Minimal 7 Kata

Cara menulis artikel SEO Friendly yang pertama adalah silakan buat judul artikel terlebih dahulu. Usahakan, judul di buat dengan menggunakan kalimat panjang, minimal 7 hingga 14 kata. Sedangkan judul yang kurang dari 7 kata di anggap tidak menarik dan tidak akan memicu clickbait dari pembaca. 

Perbedaan judul yang menarik dan tidak menarik, bisa dilihat pada contoh berikut ini:

  • Manfaat Olahraga bagi Tubuh
  • Manfaat Olahraga bagi Tubuh yang Diakui Para Dokter

Judul yang pertama kurang menarik jika di bandingkan judul artikel yang kedua. Dan jika di perbandingkan antara keduanya, maka judul artikel yang kedua, yang bisa memancing hasrat pembaca untuk membaca artikel sampai selesai. 

3. Tulis Artikel Minimal 500 Kata

Kalau blogger ingin membuat artikel yang sesuai kaidah SEO maka silahkan tulis artikel minimal 500 kata. Semakin banyak jumlah kata di dalam artikel, potensi artikel di deteksi oleh Google juga cukup besar. Oleh sebab itu, silakan buat artikel dengan jumlah kata hingga 2000 bahkan 3000 kata sedangkan jumlah di atas hanya angka minimal saja. 

Jika jumlah kata di dalam artikel berada di bawah 500 kata, maka artikel tersebut akan kesulitan untuk menempati posisi teratas di Google Search. Apalagi jika artikel hanya berjumlah 250 kata saja yang bisa di pastikan blogger akan kesulitan untuk membesarkan website-nya jika jumlah katanya terlalu sedikit. 

4. Pilih Artikel Jenis Listicle

Kalau ada pertanyaan bagaimana cara menulis artikel SEO dari sisi konten, maka silahkan buat konten artikel berjenis listicle. Di dalam artikel jenis ini, biasanya blogger harus memasukkan bullet atau numbering untuk memudahkan pembaca mendapatkan informasi. 

Blogger juga harus memasukkan listicle dalam bentuk angka ke dalam judul artikel. Biasanya angka-angka ini diletakkan di bagian awal seperti contoh berikut:

  • 5 Langkah Menjadi Pebisnis Online yang 100% Sukses
  • 8 Penyebab Anak Manja dan Moms Harus Waspada Terhadapnya

Jika ada judul semacam ini, maka pembaca pasti sudah tahu, kalau jenis artikel yang blogger buat adalah listicle. Biasanya mereka lebih tertarik untuk klik judul dan membaca artikel ini daripada artikel jenis yang lain. 

5. Masukkan List Poin dengan Jumlah yang Tepat

Artikel SEO Friendly adalah artikel yang mudah dimengerti oleh manusia sebagai pembacanya. Termasuk juga, pembaca harus di berikan akses untuk mendapatkan informasi sebanyak-banyaknya dari artikel tersebut. Maka dari itu, blogger harus membuat artikel listicle tetapi dengan jumlah list poin yang tepat. 

Kalau blogger membuat artikel 500 kata, maka jumlah yang ideal adalah 5-6 list poin. Sedangkan jumlah di bawahnya tidak di anjurkan karena pembaca tidak akan mendapatkan informasi secara menyeluruh dari artikel. Apalagi blogger membuat 3 list poin saja yang pasti si pembaca akan berpindah ke blog yang lain. 

6. Tulis Artikel dengan Kalimat yang Mudah Dipahami Pembaca

Terkadang blogger menulis artikel hanya untuk mengejar target jumlah kata semata. Padahal, di dalam kaidah SEO keterpahaman pembaca terhadap sebuah artikel cukup penting. Semakin masyarakat paham dengan konten, maka semakin lama juga mereka berkunjung ke sebuah website. 

Efeknya, Google akan menganggap kalau artikel tersebut berkualitas dan layak di letakkan di halaman pertama pencarian. Akan tetapi, kalau kunjungan pembaca di dalam website cukup singkat, Google tidak akan mendeteksinya yang artinya, kerja blogger membuat artikel SEO telah sia-sia. 

7. Masukkan Subheading ke dalam Artikel

Subheading adalah pemetaan judul yang di masukkan ke dalam artikel. Dengan adanya subheading, artikel terlihat lebih menarik karena tidak berbentuk full narasi, melainkan ada batasan-batasan ulasan. Pembaca pun akan lebih mudah mendapatkan informasi dari artikel tersebut. 

Cara memasukkan sub heading sangat mudah. Blogger tinggal memasukkan keyword utama yang ada di judul, atau memasukkan jenis keyword SEO pendukung (LSI) menjadi sub heading di tengah-tengah artikel. Pemasangan sub heading di dalam artikel juga menjadi pra syarat pembaca akan berkunjung ke website dalam waktu yang lama. 

8. Buat Paragraf yang Terdiri dari 3-4 Baris Saja

Menulis artikel di website, tidak sama dengan menulis artikel di buku. Salah satu perbedaannya adalah, paragraf di buku biasanya di bangun dari kalimat-kalimat yang panjang. Kalau konsep ini diterapkan pada website, tentu pembaca akan cepat bosan. 

Maka dari itu, bangun paragraf artikel dari kalimat-kalimat yang singkat. Usahakan di dalam satu paragraf tidak lebih dari 4 baris karena jika lebih dari jumlah tersebut, paragraf sudah tergolong panjang dan membosankan.  Pembaca akan malas untuk melanjutkan membaca sehingga berpindah ke blog yang lain. 

9. Memasukkan Gambar ke Dalam Artikel

Kalau ada contoh artikel SEO yang tidak menampilkan gambar, maka contoh tersebut tidak lengkap. Bahkan faktanya, artikel yang memiliki gambar yang lebih cepat di deteksi oleh Google untuk dinaikkan ke halaman pertama Search Engine. Oleh sebab itu, ketika tulisan sudah di dalam website, silakan masukkan gambar baru artikel di unggah. 

Selain untuk keperluan SEO, gambar juga di butuhkan untuk meningkatkan kemenarikan website. Sebab nantinya gambar tersebut yang akan muncul jika blogger nge-share artikel ke media sosial. Sedangkan meta deskripsi akan menjadi catatan pembuka yang berada di bagian samping gambar dan link. 

Sepertinya pertanyaan tentang bagaimana cara menulis artikel SEO telah terjawab. Silakan menulis sekarang juga lalu terapkan cara menulis artikel di atas. Kalau Anda tidak memiliki kesempatan untuk menulis, silakan pasrahkan saja kepada Sipwriter melalui situs sipwriter.com. Pasti Anda akan di layani dengan santun dan informatif.

Disisi lain, Anda juga bisa mengetahui cara mendapatkan uang lewat internet di masa pandemi disini. Selain sebagai penulis artikel, Anda dapat menggunakan beberapa alternatif lainnya seperti jualan online, affiliasi, dan menjadi seorang Youtuber.

About Indri Sholihah

Saya sangat suka menulis tentang internet terutama dengan tema teknologi yang terupdate. Sebagai content writers sudah saya geluti sejak tahun 2019. Saya berharap artikel yang ku tulis di website Benanginspirasi.com dapat memberikan manfaat bagi netizen Indonesia.

Check Also

Potongan harga dan imbalan khusus

Jawaban Potongan Harga dan Imbalan Khusus Secara Lengkap

Anda ingin tahu akan penjelasan dari masing-masing soal untuk jawaban potongan harga dan imbalan khusus …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

close